ID

Kuliah Umum Pascasarjana Dili Institute of Technology Timor Leste di UGS

Last Update: 2019-09-24    679 views

Pada hari ini, Selasa 24 September 2019 bertempat di Auditorium UGS Denpasar Program Studi Magister Manajemen Undiknas Graduate School (UGS) menerima kunjungan akademik dari Program Studi Magister Business Administration (MBA) Program Pascasarjana Dili Institute of Technology (DIT) Timor Leste. Pada kesempatan ini juga diadakan Kuliah Umum dengan dua topik utama, antara lain “Contemporary Issues In H.R.M Strategic and Planning” dengan narasumber Dr. A.A.N. Oka Suryadinatha Gorda, SE., MM. dan “Public and Coorporate Financial Management” dengan narasumber Dr. Drs. I Gede Sanica, AK., M.M.

Kunjungan akademik dan kuliah umum ini dari DIT dihadiri oleh Direktur Pascasarjana DIT, Drs. Manuel Vong, BA, M.Si., PhD., Dosen dan staff dan serta 15 orang mahasiswa Prodi MBA Program Pascasarjana DIT yang merupakan pimpinan eksekutif di instansi pemerintah, swasta dan NGO di Timor Leste. Sementara dari UGS dihadiri oleh Wakil Direktur UGS Dr. A.A.A.N. Tini Rusmini Gorda, S.H., M.M., M.H. didampingi oleh Kaprodi MM UGS Dr. Drs. I Gede Sanica, AK., M.M, Kaprodi MAP UGS Dr. I Nyoman Subanda.,Drs.,M.Si dan Kaprodi MH UGS Prof. Dr. I Nyoman Budiana S.H., M.Si serta perwakilan mahasiswa MM UGS.

Dalam kunjungan akademik & kuliah umum ini diharapkan dapat meningkatkan wawasan, pengetahuan, dan kompetensi akademik para mahasiswa MBA Program Pascasarjana DIT serta meningkatkan kerjasama dan memupuk rasa persaudaraan antara kedua bangsa Timor Leste dan Republik Indonesia.

Salam Global . Smart . Digital

#undiknas #UndiknasGraduateSchool #asyikkuliahdiundiknas #KuliahUmum #Bali #Indonesia #DiliInstituteofTechnology #DIT #Dili #TimorLeste


Back to top